Gadget satu ini menjalankan android Jelly Bean v4.2.2 sebagai sistem operasinya dan akan dipersenjatai oleh chipset buatan Broadcoam BCM23350 serta prosesor quad core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1.2 Ghz untuk memberikan perfoma yang gahar dan cepat. Selain itu, agar kinerja grafis yang ditawarkan ponsel ini lebih optimal maka ditanamkan pula GPU VideoCore IV. Sayangnya, ketika diajak untuk bermultitasking performa Advan Vandroid S4D kurang begitu maksimal karena hanya memiliki RAM dengan ukuran 512 MB saja.

Advan juga akan melengkapi produk unggulannya ini dengan memori internal 4 GB. Kapasitas memori internalnya memang tergolong tidak besar, namun anda tak perlu panik karena Advan Vandroid S4D juga bakal menambahkan slot microSD hingga 32 GB. Sehingga bagi anda yang memiliki data penting dengan jumlah yang sangat banyak tidak perlu kawatir akan over kapasitas penyimpanan.
Kelebihan lain dari Advan Vandroid S4D adanya fitur kamera yang cukup memadahi. Pada kamera utamanya sudah memiliki resolusi 8 megapiksel yang dilengkapi berbagai fitur pendukung autofocus, LED flash dan Video. Tak hanya itu, bagi anda yang gemar dengan foto selfie, bakal dimanjakan dengan adanya kamera depan berkekuatan 3 megapiksel yang mempunyai kemampuan untuk menghasilkan gambar yang cukup berkualitas.
Sebagai salah satu gadget masa kini, ponsel yang mengandalkan layar 4.7 inchi berteknologi IPS ini pun tak ketinggalan dalam menghadirkan fitur konektivitas seperti jaringan internet 3G HSDPA, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth v4.0, hingga microUSB v2.0. Sedangkan untuk harga Advan Vandroid S4D GAIA tergolong relatif terjangkau, karena anda hanya cukup merogoh kocek sebesar Rp. 1,6 juta sudah bisa menikmati sebuah smartphone dengan dukungan prosesor quad core dan kamera 8 megapiksel.
0 komentar:
Posting Komentar