Nah, bagi anda yang penasaran dengan produk terbaru dari Samsung tersebut, berikut ini kami sajikan ulasan review selengkapnya. Akan tetapi, untuk posting kali ini hanya akan membahas Samsung Galaxy A3 terlebih dahulu, sedangkan untuk review Samsung Galaxy A5 bakal kami ulas pada posting selanjutnya. Oke, tanpa basa-basi lagi, silahkan simak artikel mengenai spesifikasi dan harga Samsung Galaxy A3 dibawah ini.
Spesifikasi Samsung Galaxy A3
Menawarkan bodi yang kokoh karena diselimuti casing yang terbuat dari bahan logam, Samsung Galaxy A3 hadir dengan memiliki ketebalan yang sangat tipis dengan ukuran hanya 6.9 mm. Disamping itu, dibagian mukanya terbenam layar sentuh berteknologi Super AMOLED dengan dukungan resolusi 540 x 960 pixels. Layar berukuran 4.5 inches tersebut, juga menawarkan kerapatan hingga ~245 ppi dan kepadatan warna yang mencapai 16 juta.Memasuki pada bagi jeroannya, sang pabrik bakal membekali Samsung Galaxy A3 dengan menyematkan chipset dari Qualcomm Snapdragon 400 yang ditemani prosesor Quad Core berkecepatan 1.2 GHz Cortex-A7. Untuk memompa kinerja prosesor tersebut, ditanamkan pula memori RAM yang memiliki kapasitas 1 GB. Sementara pada grafisnya, gadget satu ini bakal mengandalkan GPU Adreno 305.
Kelebihan Samsung Galaxy A3 tak hanya itu, untuk memikat hati calon konsumen yang menyukai fotografi maka dibekali pula dengan kamera utama berresolusi 8 megapiksel yang sudah menanamkan fitur autofocus, LED flash, Geo-tagging, face detection, touch focus dan panorama. Sedangkan pada kamera depannya dilengkapi resolusi yang tak kalah mumpuni dengan dukungan lensa 5 megapiksel untuk memanjakan para penggemar foto selfie.
Samsung juga mempersenjatai smartphone ini dengan fitur konektivitas yang sangat lengkap. Diantaranya jaringan 3G HSDPA 42.2 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps dan 4G LTE untuk diandalkan saat terkoneksi dengan internet dengan kecepatan tinggi. Didalamnya juga sudah dipersiapkan fitur Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth with v4.0, A2DP, EDR, LE, microUSB v2.0 serta NFC guna menyempurnakan fitur konektivitasnya.
0 komentar:
Posting Komentar