LG Ice Cream Smart, Smartphone Flip Dengan Dukungan CPU Quad Core

Advertisement
advertisement
LG Ice Cream Smart, Smartphone Flip Dengan Dukungan CPU Quad Core - Memasuki penghujung bulan Januari 2015, LG dikabarkan kembali menggebrak pasar smartphone dengan mempersembah produk terbarunya. Dimana perusahaan elektronik asal Korea Selatan itu telah mengeluarkan LG Ice Cream Smart yang dipersiapkan untuk menakhlukan segmentasi pasar dikelas menengah.

Smartphone LG Ice Cream Smart sendiri memiliki tampilan fisik yang telihat sangat unik karena menawarkan desain klasik dengan konsep flip (lipat). Hadirnya ponsel lipat terbaru ini tak lain untuk meneruskan versi sebelumnya, LG KF350 Ice Cream yang telah dikeluarkan oleh LG pada tahun 2008 silam. Lalu spesifikasi apa saja yang bakal dibawa oleh smartphone satu ini untuk memikat para calon konsumennya? simak baik-baik ulasan berikut ini.

Spesifikasi LG Ice Cream Smart

Ponsel pintar buatan LG ini dipersenjatai dengan sebuah prosesor empat ini atau quad core ARM Cortex-A7 yang memiliki clock speed hingga 1.2 GHz dan dukungan chipset dari Qualcomm Snapdragon 400 MSM8926. Agar mampu menghasilkan performa mumpuni disaat menjalankan multitasking maka disematkan pula dengan memori RAM 1 GB. Sedangkan pada kartu grafis yang digunakan telah dilengkapi dengan komponen Adreno 305.
Spesifikasi LG Ice Cream Smart
Menginjak pada spesifikasi displaynya, LG sudah membekali handshetnya ini dengan layar sentuh berdiagonal 2.91 inci. Sayangnya teknologi layar yang digunakan oleh LG Ice Cream Smart ini masih TFT Capacitive touchscreen belum mengadopsi panel sekelas IPS yang cukup mumpuni. Selain itu, pada kualitas gambar yang dimiliki oleh layar ini juga terbilang sangat standar karena hanya mengadopsi resolusi 320 x 480 pixels dan kerapatan layar mencapai 165 ppi saja.

Perangkat yang satu ini juga telah menjalankan sistem operasi Android versi 4.4 KitKat yang akan disokong oleh baterai berkapasitas lumayan besar untuk sebuah ponsel lipat, yakni berukuran 1700 mAh.

Salah satu kelebihan yang coba ditawarkan oleh LG Ice Cream Smart adalah dukungan kamera utama yang mempunyai resolusi 8 MP autofocus yang ada dibagian belakang. Dengan kamera ini, pengguna bisa mendapatkan hasil jepretan dan perekeman yang cukup berkualitas. Dimana untuk fotonya memiliki ukuran 3264 x 2448 pixels, sedangkan pada videonya sanggup menghadirkan kualitas HDP 720p pada 30 fps.

LG Ice Cream Smart juga akan dijejali dengan kamera depan untuk aktivitas foto selfie. Namun pengguna diyakini akan cukup kecewa dengan adanya kamera depannya ini karena hanya membenamkan resolusi 0,3 MP saja.

Kemudian pada media penyimpanan berbagai macam data, ponsel yang telah didukung oleh jaringan 4G LTE untuk mendapatkan akses internet berkecepatan tinggi ini bakal mengandalkan memori internal 4 GB yang masih bisa diperluas melalui slot microSD.

Di Korea Selatan sendiri, kabarnya LG Ice Cream Smart siap dilepas dengan kisaran harga USD 277 atau setara dengan Rp. 3,4 jutaan. Tertarikkah anda untuk membelinya?
Advertisement
advertisement
LG Ice Cream Smart, Smartphone Flip Dengan Dukungan CPU Quad Core | Unknown | 5

0 komentar:

Posting Komentar